Saturday, December 13, 2014

[Web] Yes24 (Belanja Komplit Produk Korea)

Postinga pertama saya dedikasikan kepada salah satu situs belanja Online favorite saya. Yap! Yes 24 Indonesia. Situs ini aslinya dari Korea dan istilahnya buka cabang di Indonesia. Biasanya saya beli kosmetik impor merk Korea dari sini, tapi tenang hanya merk yang trusted aja yg masuk di Yes24. Ga hanya merk Korea merk lokal pun juga ada di sini.


Seperti inilah penampakan dari situsnya: 




Kelebihan:

  • Point: Di situs ini kita bisa beli tanpa daftar ataupun daftar menjadi member. Tapi kalo saya sarankan lebih baik menjadi member. karena siap mendaftar anda mendapatkan YesPoint yang nantinya bisa ditukarkan deng uang deposit di account kita yang nantinya digunakan untuk uang virtual kita. Setiap kita memberikan review barang point kita akan bertambah, semakin panjang yg kita tulis maka point yg kita dapat menjadi 2000 point.
  • APP:  Untuk memudahkan sudah ada app Yes24 Indonesia di Play Store.
  • HargaYang menggiurkan hampir semua produk disini diskon dan harga bisa berubah sewaktu - waktu. kadang bisa banting harga kadang jadi mahal, tapi overall tetap tidak bikin shock.
  • PelayananStatus barang sangat jelas, jika sepelum kita selesaikan pembayaran barang sudah sold maka otomatis sdh ada keterangannya jadi gak ada kata terlanjur disini. Estimasi barang sampai sesuai sekali dengan janji mereka dan selama saya pesen di Yes24 ga pernah namanya terlambat ngirim. Kita ga perlu takut ketipu karena step per step pengiriman barang otomatis terupdate di web. Juga kita akan mendapat info juga lewat sms.




  • Free Sample: Apa yang lebih murah daripada murah? Gratis! yep. Nanggung sekali beli disini kalo ga sampe 100rb an karena beban ongkir yg lumayan karena paket pengirimannya yg cepet. Mending kita beli sekalian banyak, karena setiap pembelin 100rb keatas kita dapet free sample kosmetik. Saya tidak tahu ini berlaku hanya di sub Kosmetik atau tidak. 
  • Ticketing: Uniknya lagi di Yes24 juga ada ticketing buat event dan konser yang ada di Indonesia. Cara aman juga beli tiket mengingat banyaknya kasus penipuan ticketing konser.
Kekurangan:

  • Barang: masih banyak yang PO, tapi tenang produk best seller kebanyakan ready stock. Untuk produk fashion tidak selengkap dan sebagus di zalora atau berrybenka. Kebanyakan yang di jual disini merk korea yg modelnya seperti outwear, cardigan, dll. jadi untuk koleksi pakaian belum bisa diandalkan.

Yap sekian review dari saya. Dan ini bukan review berbayar murni experience saya sendiri dengan budget saya sendiri.

Bye! and keep scrolling :*


VISIT! ----> Yes24




No comments:

Post a Comment